Cedera yang dialami Martin Odegaard tak membuat pelatih timnas Norwegia Stale Solbakken, mencoretnya dari skuad untuk laga UEFA Nations League. Ia tetap mau pemain Arsenal tersebut bergabung.
Odegaard mendapatkan cedera jelang pertandingan kontra Brentford pada lanjutan Liga Primer Inggris 2022/23 akhir pekan lalu. Ia pun absen dalam laga yang berakhir buat kemenangan The Gunners dengan skor 3-0.
Diperkirakan proses pemulihan cedera Odegaard memakan waktu selama tiga pekan. Pihak timnas Norwegia sudah berbicara dengan pelatih Mikel Arteta dan tim dokter terkait keadaan gelandang berusia 23 tahun tersebut.
"Sejauh ini kami belum memutuskan apakah ia bisa terlibat atau tidak di jeda internasional kali ini," kata Solbakken kepada TV2.
"Pihak Arsenal sejauh ini enggan Martin terlibat kali ini. Karena kondisinya saat ini sedang tidak baik-baik saja," Solbakken menambahkan.
Solbakken menyatakan kehadiran Odegaard sangat penting buat timnas Norwegia. Meski dalam pertandingan UEFA Nations League eks Real Madrid tersebut tidak bermain.
Timnas Norwegia bakal memainkan dua laga di UEFA Nations League. Erling Haaland serta kolega menghadapi Slovenia pada Sabtu (24/9), empat hari kemudian bersua Serbia.
"Kami akan segera mengambil keputusan mengenai kondisinya. Ia mungkin bisa bermain di kedua pertandingan, satu pertandingan atau tidak bermain sama sekali," ucapnya.
"Satu hal yang pasti, kami ingin ia datang ke Norwegia. Ia entah bisa berkontribusi sebagai pemain di atas lapangan atau membantu kami sebagai 'pelatih keempat'. Kami sangat membutuhkan kehadirannya," ia melanjutkan.


