- Chelsea bajak Mudryk
- Arteta akui tak risau
- Tapi Arsenal dilaporkan syok dan kecewa
APA YANG TERJADI?
Dikaitkan dengan Mykhailo Mudryk sepanjang bursa transfer musim panas dan Januari, Arsenal malah terkena tikungan maut di saat terakhir dan bekas penyerang Shakhtar Donetsk itu pun resmi berbaju Chelsea.
Mikel Arteta mengakui tak risau dengan kegagalan klubnya mengamankan tanda tangan Mudryk, berkata bahwa ia "puas dengan pemain yang kami miliki". Namun The Athletic justru melaporkan sebaliknya.
SIKAP ARSENAL GAGAL DAPAT MUDRYK:
Bicara pada podcast The Athletic, jurnalis spesialis transfer David Ornsten berkata: "Arsenal all in mengincar Mudryk, jangan sampai meremehkan betapa mereka sangat ingin mendatangkan Mudryk."
"Jad saat mencuat kabar Chelsea menyelesaikan kesepakatan dengan Mudryk, saya menangkap rasa syok yang luar biasa, jelas-jelas kecewa, dan sedikit kegetiran [dari Arsenal] soal bagaimana Chelsea merampungkan kesepakatan ini."
TERLEBIH LAGI...
Mudryk bukan incaran The Gunners pertama yang berakhir di Stamford Bridge di bursa Januari. Penyerang Atletico Madrid Joao Felix santer dikabarkan mengundang minat Arsenal dan Manchester United, namun akhirnya memilih menyebrang ke Chelsea dalam kesepakatan peminjaman. Soal bajak-membajak, The Blues memang jagonya.
DALAM FOTO:
Getty Images
Getty
GettySELANJUTNYA UNTUK ARSENAL & CHELSEA:
Kendati gagal mendapatkan target bisa mengacaukan rencana pembangunan skuad, nampaknya Arsenal tak perlu cemas-cemas amat. Tanpa diperkuat Gabriel Jesus yang cedera, mereka berhasil menjaga momentum untuk memenangkan Liga Primer Inggris dengan membuka jurang delapan poin dengan sang juara bertahan Manchester City usai menghajar Tottenham 2-0, Minggu (15/1).
Di sisi lain, Chelsea layak berbangga bisa 'merebut' dua target pemimpin klasemen sembari duduk di peringkat 10 EPL. Harapannya, kehadiran Mudryk dan Felix bisa memperbaiki pasukan Graham Potter yang cuma bisa menang dua kali dari sembilan pertandingan terakhir.


