Aaron Ramsdale ArsenalTwitter/@Arsenal

RESMI: Arsenal Rekrut Kiper Aaron Ramsdale Dari Sheffield United

Arsenal resmi mendatangkan penjaga gawang Aaron Ramsdale dari klub Championship, Sheffield United, pada Jumat (20/8).

Ramsdale direkrut Arsenal senilai £24 juta plus bonus yang bisa meningkat hingga £30 juta. Kiper berusia 23 tahun itu dikontrak hingga Juni 2025.

Sebelumnya, Ramsdale telah dikaitkan dengan Arsenal sejak bursa Januari lalu. Kini, ia akan mendorong persaingan dengan Bernd Leno yang kurang meyakinkan di bawah mistar.

Ramsdale masuk skuad timnas Inggris pada Euro 2020 untuk menggantikan Dean Henderson yang dicoret karena cedera. Meski, Jordan Pickford tidak tergantikan di tempat utama.

Musim lalu, Ramsdale kebobolan 63 gol dalam 38 penampilan di Liga Primer Inggris musim lalu, terbanyak ketiga setelah penjaga gawang Crystal Palace Vicente Guaita (64) dan kiper West Brom Sam Johnstone (74).

Yang menarik, dua klub berbeda yang dibela Ramsdale dalam dua musim terakhir semuanya terdegradasi, yakni Bournemouth dan Sheffield.

Adapun Ramsdale jadi pemain baru kelima Arsenal pada bursa kali ini setelah: Nuno Tavares, Albert Sambi Lokonga, Ben White, dan Martin Odegaard.

Iklan
0