Striker Manchester United Anthony Martial dikabarkan akan segera meneken sebuah kontrak baru di klub.
Martial sudah memperkuat The Red Devils selama tiga setengah tahun, dengan mencetak 45 gol dari 117 penampilan sebagai starter dan 42 kali sebagai pemain cadangan di berbagai ajang kompetisi.
Kepergian Jose Mourinho dari Old Trafford memudahkan bagi Martial untuk menetukan sikap terkait masa depannya. Pemain asal Prancis berusia 23 tahun itu tampaknya pernah memiliki "perselisihan" dengan mantan manajernya sehingga ia sempat enggan memperpanjang kontraknya.
Namun, Martial kini merasa bahagia di klub setelah mendapatkan kesempatan masuk ke dalam skuat inti lagi sejak kedatangan manajer interima Ole Gunnar Solskjaer.
Pihak United baru-baru ini perlu mengaktifkan opsi 12 bulan dalam kontrak Martial saat ini untuk memperkuat posisi mereka terkait label harga pemain. Hal itu tampaknya akan bisa teralisasi dalam waktu dekat ini.
Dilansir Sky Sports, Martial siap meneken kontrak baru berdurasi lima tahun dengan klub.



