Andy Setyo - Tira PersikaboAlvino Hanafi

Andy Setyo: Ada Tawaran Dari Luar Negeri

Stoper TIRA Persikabo, Andy Setyo Nugroho, mengakui jika dirinya mendapat penawaran untuk bermain di luar negeri. Hal ini juga sudah terjadi pada beberapa pemain Indonesia, karena kompetisi Liga 1 2020 belum jelas.

Mantan pemain Borneo FC tidak banyak berkomentar dan enggan mendetail soal penawaran dari luar negeri yang menghampirinya. Yang jelas, saat ini Andy masih terikat kontrak dengan Persikabo, meski sudah di ujung masa.

"Kalau tawaran dari klub luar negeri ada sih dari negeri sebelah, saya ada tawaran untuk bermain di sana. Itu saja," singkat pemain berusia 23 tahun tersebut.

Saat ini Andy bukan hanya sebagai pesepakbola, namun juga tergabung dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat. Mantan kapten timnas Indonesia U-22 itu pun masih menanti pembaharuan kontraknya.

"Kalau saya sih tergantung dari kontrak. Apabila diperpanjang dan oke, saya akan bertahan. Kontrak saya berakhir di tahun ini. Tergantung negosiasi dan omongan manajemen ke saya. Kalau diperpanjang, tidak masalah. Ya, seperti itulah," beber dia.

Andy Setyo - Timnas IndonesiaGoal

Saat ini klub-klub Liga 1 juga memang kesulitan untuk bergerak dan mengambil sikap soal kontrak pemain. Pasalnya, belum ada kepastian serta ketegasan soal Liga 1 sudah pasti bisa digelar pada Februari tahun depan.

Izin dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri) jadi ganjalan sepakbola dalam negeri seolah mati. Pandemi virus corona yang belum terkendali jadi alasan Polri tidak bisa memberikan izin untuk sepakbola profesional, yang menerapkan protokol kesehatan.

Situasi ini dimaklumi oleh Andy, yang siap menunggu manajemen dari Persikabo membuka negosiasi kontrak baru. Bagi Andy, ia siap untuk tetap berkomitmen untuk klub yang bermarkas di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, tersebut.

"Belum ada pembicaraan kontrak lagi. Mungkin masih menunggu keputusan dari PSSI. Pihak manajemen juga masih menunggu keputusan dari PSSI nanti kelanjutan kompetisi seperti apa. Sementara masih menunggu," jelas Andy.

"Dari saya pribadi sih komitmen manajemen dan tim dokter Persikabo 1973 terkait protokol kesehatan sangat bagus. Pemain profesional, kondisi kita jadi terjaga, dan juga kalau ada apa-apa selalu ada tim dokter," tukas pemain asal Jawa Tengah ini.

Iklan
0