Anderson Talisca Guangzhou EvergrandeGetty

Anderson Talisca: Saya Ke Tiongkok Bukan Karena Uang!

Anderson Talisca sempat jadi komoditas panas di periode awal bursa transfer 2018 ini. AS Roma, Atletico Madrid, dan Manchester United dirumorkan amat meminatinya.

Maklum, gelandang serang berusia 24 tahun tersebut tampil brilian bersama Besiktas dalam dua musim terakhir. Dia jadi sosok krusial keberhasilan Tim Hitam Putih menjadi kampiun Liga Super Turki 2016/17 dan tampil mengejutkan di Liga Champions 2017/18.

Alih-alih hijrah ke klub besar Eropa, Talisca justru lebih memilih menerima pinangan klub kaya Tiongkok, Guangzhou Evergrande. Tidak heran bila kemudian mayoritas khalayak sepakbola mengecamnya sebagai "Mata Duitan".

Artikel dilanjutkan di bawah ini
Talisca Guangzhou Evergrande

Namun dalam pernyataan terkini, Talisca membantah bahwa dirinya hengkang ke Tiongkok karena uang. Dia bahkan yakin periodenya di Negeri Tirai Bambu bakal membuatnya kembali ke timnas Brasil.

"Saya datang ke Tiongkok untuk berkembang, bukan cuma karena uang. Banyak orang berpikir saya hijrah ke sini hanya karena uang, tapi bukan itu masalahnya," ungkap Talisca, seperti dikutip O Globo.

"Di Tiongkok saya hidup dengan baik, makan dengan baik, dan kami punya keamanan yang bagus di sini. Selayaknya di Eropa. Selain itu Guangzhou juga kota yang luar biasa. Saya tak pernah melihat kota seperti ini sebelumnya.

"Soal panggilan timnas Brasil? Saya cukup percaya diri. Saya punya kualitas dan saya punya segala hal yang bisa membuat keberadaan saya di Selecao berarti. Saya tak menyesali apapun dan mari kita lihat apa yang akan terjadi ketika kontrak saya habis Desember nanti," pungkasnya.

Sudah melakoni empat partai bersama Evergrande di Liga Super Tiongkok, Talisca tampil brilian dengan mampu torehkan enam gol dan satu assist.

9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan