Endri Erawan - PSSIAlvino Hanafi / Goal

Akhmad Hadian Lukita Jadi Direktur Utama Baru PT LIB Karena Sarat Pengalaman

Posisi direktur utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah terisi. Akhmad Hadian Lukita, dipercaya mengemban jabatan tersebut setelah operator kompetisi itu menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), Sabtu (13/6).

Akhmad, menyisihkan kandidat lainnya yang diseleksi lewat internal PSSI. Ia, menggantikan posisi Cucu Somantri, yang memilih mengundurkan diri beberapa waktu lalu.

Terpilihnya Akhmad, tak lepas dari rekam jejaknya yang baik dalam mengelola sejumlah perusahaan. Diharapkan ia dapat membawa PT LIB semakin baik untuk menjalankan tugasnya.

Akhmad, adalah konsultan teknologi informasi (TI). Ia pun memegang jabatan direktur utama PT LAPI Divusi, yang merupakan perusahaan konsultan TI di bawah Institut Teknologi Bandung (ITB).

"Pak Akhmad sudah berpengalaman menjadi dirut di perusahaan besar. Ia mempunyai latar belakang marketing dan TI. Semoga nanti dia dapat memaksimalkan PT LIB dengan pengalamannya, sehingga bisa mendapat sponsor dengan cakupan yang lebih luas di tahun-tahun mendatang," kata komisaris PT LIB Endri Erawan kepada Goal Indonesia.

Pengurus LIBGoal Indonesia

Dalam RUPSLB tersebut juga diumumkan Juni Rahman, yang merupakan anggota komite eksekutif (Exco) PSSI, sebagai komisaris utama baru. Lalu, Leo Siegers dan Andogo Wiradi, yang menjabat staf khusus ketua umum PSSI Mochamad Iriawan, mengemban posisi komisaris PT LIB.

Juni menggantikan jabatan Sonhadji, yang memilih mengundurkan diri. Sementara, Leo serta Andogo, mengisi posisi yang ditinggalkan Hasani Abdulgani dan Hakim Putratama.

"Yang jelas kehadiran mereka untuk membantu dan bertukar pikiran dengan dewan direksi dalam menjalankan roda perusahaan. Komisaris utama adalah pengurus PSSI yang sudah cukup lama di sepakbola nasional. Sedangkan 2 komisaris lain sebelumnya adalah staf khusus ketum PSSI, diharapkan mereka menjadi jembatan penghubung yang baik antara PT LIB dengan PSSI," ujarnya.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pemegang saham yang sudah menjalankan RUPS hari ini. Semoga PT LIB ke depan semakin solid, maju dan lebih memberikan manfaat positif untuk persepakbolaan Indonesia," ia menambahkan.

Iklan
0