Rasa khawatir menyelimuti bek Bhayangkara FC Achmad Jufriyanto, saat kompetisi dilanjutkan. Penyebaran virus corona yang masih luas di Tanah Air, yang jadi sebabnya.
Oleh karena itu, Jufriyanto berpesan protokol kesehatan ketat wajib dilakukan seluruh klub ketika kompetisi kembali dimulai. Langkah ini untuk memastikan tidak ada yang terinfeksi virus tersebut.
Kompetisi musim ini dijadwalkan berlangsung pada Oktober mendatang. Hal tersebut sesuai dengan Surat Keputusan (SK), PSSI bernomor SKEP/53/VI/2020, yang dikirimkan kepada klub.
Namun, belum diketahui kepastian jadwal serta perubahan apa saja yang terjadi saat kompetisi dimulai. PSSI masih melakukan kajian dari berbagai masukan yang didapatkan untuk mengambil keputusan terbaik.
Sejumlah wacana muncul saat kompetisi dimulai. Mulai dari seluruh pertandingan Liga 1 digelar di Pulau Jawa, penghapusan degradasi, regulasi pemain U-20, kenaikan subsidi, hingga pengurangan jatah promosi klub Liga 2 dari tiga menjadi dua di musim depan.
"Harus benar-benar diperhatikan protokol kesehatan untuk mereka yang terlibat, seperti semua elemen tim, perangkat pertandingan, karena pandemi belum sepenuhnya selesai. Kekhawatiran pasti ada. Yang pasti, dilanjutkannya liga bisa memberikan harapan kembali bagi semuanya, utamanya para pemain," kata Jufriyanto dikutip dari laman resmi klub.
Mario SonathaSemenjak pertengahan Maret lalu, kompetisi sudah dihentikan karena pandemi virus corona. Seluruh klub termasuk Bhayangkara FC meminta para pemainnya menjalani latihan mandiri di kediamannya masing-masing untuk menjaga kondisinya.
Eks Persib Bandung tersebut menyampaikan selama berada di rumah tak sekadar latihan saja. Melainkan, Jufriyanto juga melakukan beragam kegiatan positif lainnya bersama keluarganya.
"Selain latihan, saya di rumah saja, menemani aktivitas sehari-hari dengan istri seperti masak, bikin kue, lalu juga sepedaan di sekitar rumah dengan anak-anak. Kalau ditanya makanan kesukaan, saya suka nasi uduk, garang asem, daging cabe ijo, tapi sebebarnya apa saja suka," ujarnya.
Jufriyanto bersama sejumlah pemain Bhayangkara FC sudah melakukan latihan di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, sejak beberapa pekan lalu. Akan tetapi, agenda tersebut bukan resmi dari klub, melainkan inisiatif dari para pilar The Guardian.


