Indonesia U-19 - Grup F Pra Piala Asia 2018PSSI

Timnas Indonesia U-19 Masuk Pot 1 Undian Piala Asia 2018

Kepastian calon lawan timnas Indonesia U-19 di Piala Asia 2018 akan ditentukan, Jumat (17/5), di Jakarta dalam drawing turnamen tersebut. Selain undian Piala Asia 2018, juga akan dilakukan drawing untuk AFC Futsal Club Championship.

Piala Asia 2018 akan digelar di Jakarta pada 18 Oktober hingga 4 November. PSSI telah menyiapkan tiga venue untuk menggelar pertandingan, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Stadion Pakansari (Bogor), dan Stadion Patriot Candrabhaga (Bekasi).

Timnas U-19 yang berstatus tuan rumah masuk ke dalam pot 1 bersama Jepang, Arab Saudi, dan Vietnam. Tim besutan Indra Sjafri ini juga dipastikan masuk ke dalam Grup A.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Hal yang sama juga berlaku di AFC Futsal Club Championship yang akan digelar pada 1-12 Agustus di GOR UNY dan GOR Amongrogo Yogyakarta. Vamos Mataram sebagai juara Liga Futsal Profesional 2018 mewakili Indonesia di ajang ini.

Sebagai tuan rumah, Vamos berada di Pot 1 bersama klub Thailand, Chonburi Bluewave, Mes Sungun Varzaghan (Iran), dan Thai Son Nam FC (Vietnam).

Pembagian pot undian AFC Piala Asia U-19 2018:

Pot 1: Indonesia, Jepang, Arab Saudi, Vietnam.
Pot 2: Irak, Tajikistan, Korsel, UEA.
Pot 3: Australia, Qatar, Cina, Thailand.
Pot 4: Korut, Yordania, Malaysia, Cina Taipei.

Pembagian pot undian AFC Futsal Club Championship 2018:

Pot 1: Vamos Mataram FC (Indonesia), Chonburi Bluewave (Thailand), Mes Sungun Varzaghan (Iran), Thai Son Nam FC (Vietnam).
Pot 2: Al Sailiya SC (Qatar), Al Dhafra (UEA), Nagoya Oceans (Jepang), Bank of Beirut (Lebanon).
Pot 3: FC Erem (Kirgizstan), Dalian Yuan Dinasti (China), Nafit Al Wasat (Irak), AGMK FC (Uzbekistan).
Pot 4: FC Sipar (Tajikistan), Vic Vipers (Australia), Jeju MAG FC (Korea Selatan), Victoria University College FC (Myanmar).

Iklan