Footer - Liga 1Goal Indonesia

Arema FC Antisipasi Umpan Silang Persib Bandung

Jajaran pelatih Arema FC menilai Persib Bandung sering memanfaatkan umpan silang untuk menjebol gawang lawan, dan perlu mendapat perhatian serius saat bentrok di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (13/9).

Skema permainan Persib itu membutuhkan kekompakan di barisan pertahanan, dan kejelian kiper dalam mematahkan umpan silang lawan. Pelatih kiper Branislav Radojcic terus mengasah penjaga gawang Arema untuk mengantisipasi serangan Persib.

Asisten pelatih Yanuar Hermansyah mengatakan, antisipasi itu berdasarkan hasil pengamatannya melalui rekaman pertandingan Persib. Pria yang akrab disapa Begal ini pun sudah mendiskusinya dengan Radojcic.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Yang saya lihat, Persib mempunyai intensitas menyerang tinggi. Mereka kerap mengandalkan cut-back dan crossing. Bane [sapaan Radojcic] mempersiapkan materi latihan,” ungkap Begal diwartakan laman Wearemania.

“Misal nantinya dengan kondisi pemain belakang kami yang rapat, kemungkinan mereka melakukan penetrasi lalu bola dilempar lagi ke sayap, baru diangkat lagi dengan crossing, ini yang wajib diwaspadai.”

“Program-programnya sudah jauh-jauh hari disiapkan setelah liburan berakhir, instruksi khusus juga sudah kami sampaikan pada kiper-kiper Arema, harapannya supaya mereka lebih serius lagi mempersiapkan diri.”

Arema membawa 21 pemain untuk pertandingan ini, termasuk empat nama yang berada di skuat timnas Indonesia. Kiper Srdjan Ostojic yang sebelumnya diragukan juga turut dibawa serta.

Berikut ini daftar pemain yang dibawa ke Bandung:

Srdan Ostojic, Utam Rusdiana, Hamka Hamzah, Israel Wamiau, Ricky Ohorella, Agil Munawar, Hendro Siswanto, Muhammad Rafli, Makan Konate, Dendi Santoso, Ridwan Tawainella, Ahmad Nur Hardianto, Jayus Hariono, Juan Revi, Sunarto, Nasir, Jefri Kurniawan, Bagas Adi Nugroho, Alfin Tuasalamony, Hanif Sjahbandi, Dedik Setiawan.

Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan