OLEH YUDHA DANUJATMIKA Ikuti di twitter
RB Salzburg sukses menundukkan Borussia Dortmund dengan skor 2-1 di Signal Iduna Park, Jumat (9/3) dini hari WIB. Adapun dua gol tim tamu tercipta karena kesalahan lini belakang Die Borussen di leg pertama babak 16 besar Liga Europa.
Pertandingan sebenarnya berjalan cukup sengit dan sedikit berpihak pada Dortmund di awal laga. Andre Schurle mengancam lewat tendangan voli jarak dekat, tetapi bola malah melambung di atas mistar.
Mahmoud Dahoud juga tak mau kalah dan ikut menciptakan satu peluang untuk Michy Batshuayi. Sayang, sepakan striker muda Belgia itu mampu diblokir oleh bek-bek Salzburg.
Garang di awal laga, Dortmund mulai kehilangan dominasi seiring laga bergulir. Kesalahan demi kesalahan diciptakan dan tim tamu mendapat dua peluang beruntun jelang jeda. Untung saja, Roman Burki mampu menggagalkan keduanya.
Adapun tuan rumah tak mampu lagi membendung terjadinya gol di paruh kedua. Hwang Hee-chan dilanggar oleh Omer Toprak di kotak penalti dan wasit menunjuk titik putih walau pelanggaran tampak terjadi di luar. Valon Berisha yang ditunjuk sebagai algojo sukses menunaikan tugasnya. 1-0 untuk Salzburg.
Tak sampai sepuluh menit, Salzburg berhasil menggandakan keunggulan. Marcel Schmelzer kalah adu badan di sisi lapangan dan berujung pada serangan cepat tim tamu. Stefan Lainer meneruskan bola pada Berisha dan gelandang itu memaksa Burki untuk memungut bola dari gawangnya sekali lagi.
Die Borussen mampu memukul balik di menit ke-62. Christian Pulisic memberi dampak langsung setelah masuk lapangan. Bintang Amerika Serikat itu melepas umpan terobosan untuk disambar oleh Schurle. Gol balasan BVB, skor menjadi 1-2.
Sayang, gol tersebut sekadar jadi konsolasi untuk tim tuan rumah. Salzburg bertahan dengan apik, sementara Dortmund kebingungan mengkreasi peluang. Skor 2-1 untuk tim tamu bertahan hingga bubaran.