

Meski begitu, kiper jebolan akademi La Masia itu tak begitu mempermasalahkan hal tersebut. Baginya kesempatan bermain untuk Partenopei jadi hal yang langka. Ia juga berharap statusnya di Napoli menjadi permananen pada akhir musim nanti.
"Saya pikir sulit untuk bisa kembali [ke Liverpool], mereka kini memiliki kiper muda potensial dalam diri Simon Mignolet dan manajer [Brendan Rodgers] lebih suka kepadanya," ujar Reina, seperti dikutip Goal Italia.
"Itulah alasan saya berada di sini [Napoli]. Kini saya tak memiliki alasan untuk kembali, saya juga tak ragu dengan masa depan saya.
"Saya dan keluarga telah diterima dengan sangat baik, anak-anak saya juga suka berada di sini karena sekolah di Naples sangat mirip dengan Liverpool.
"Kota yang sangat ramah, sangat religius dan selalu menimbulkan antusiasme. Hal-hal yang membuat seorang pesepakbola semakin bersemangat," pungkas kiper pertama yang berhasil menangkis penalti Mario Balotelli.