Balotelli MontellaGetty Images

Vincenzo Montella: Mario Balotelli Ingin Kembali Ke Timnas Italia

Pelatih Adana Demirspor Vincenzo Montella menyatakan, Mario Balotelli memiliki "keinginan untuk kembali ke tim nasional Italia" dan ia menegaskan akan membantu anak asuhnya itu untuk mencapai targetnya.

Balotelli dikait-kaitkan dengan kembali ke skuad Italia setelah Azzurri berjuang untuk mencetak gol di pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Roberto Mancini memiliki tekanan berat untuk membawa tim lolos ke Piala Dunia. Untuk merebut tiket ke putaran final, Italia harus menjalani babak play-off pada Maret tahun depan. Mereka harus menghadapi Makedonia, lalu Portugal atau Turki sebelum memesan tempat di turnamen terakbar dunia itu pada November dan Desember 2022.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Balotelli, mantan striker Inter dan AC Milan yang saat ini bermain untuk Adana di Turki dengan mencetak liam gol dari 13 pertandingan Super Lig, pernah mengonfirmasi dirinya bermimpi bisa kembali ke timnas Italia.

"Saya merasa baik-baik saja setelah dua setengah tahun terakhir. Saya merasa siap untuk kembali ke tim nasional. Ini akan menjadi impian. Saya akan meninggalkan Turki dengan berjalan kaki sekarang jika saya tahu saya mendapat panggilan pada Maret," ujar Balotelli kepada OCW Sport pada pertengahan November lalu.

"Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan Mancini dan saya selalu memilikinya. Ia hanya perlu memberitahu saya apa yang dia inginkan dari saya sehingga saya bisa kembali ke tim nasional. Dan, saya akan siap. Apakah saya mendengarnya? Ya."

Motella juga berbicara tentang keputusannya pindah ke Turki sejak musim panas lalu dan ia diyakinkan dengan proyek di Adana.

"Sebelum datang ke sini, saya terbuka untuk setiap kemungkinan dan berbicara dengan banyak klub, tapi beberapa proyek mereka tidak membuat saya tertarik," ujar Montella kepada GOAL.

"Saya ingin mengeksplorasi tempat yang baru dan liga yang berbeda. Ketika Anda menelpon saya, kami mengevaluasi apa yang bisa dilakukan. Saya mengunjungi fasilitas dan kota serta membuat keputusan untuk datang ke sini dengan keyakinan akan organisasi dan tujuan-tujuan klub."

"Saya senang berada di sini dan saya bekerja untuk meningkatkan klub ini."

Montella kemudian berbicara rentang waktu Balotelli bersama Adana, dan ia senang dengan tingkat kerja sang striker dalam beberapa bulan terakhir.

"Ia berhasil beradaptasi dengan sistem kami, kondisinya membaik dari hari ke hari," ujar Montella lagi.

"Ia bekerja keras, dan saya yakin dia bisa melakukan elbih dari apa yang dia lakukan sejauh ini."

"Ia memiliki keinginan untuk kembali ke tim nasional dan sebagai pelatih, ini membuat saya sangat senang, dan kami akan bekerja lebih jauh untuk membantu dia mencapai targetnya."

Iklan