Torino Lazio Serie A Nicolas Nkoulou Danilo Cataldi

Torino vs Lazio, Lazio Takluk Oleh Torino Di Laga Pamungkas

Torino mengakhiri musim di peringkat ketujuh, menyusul kemenangan kandang pertama atas Lazio sejak Desember 2013 dan memberikan perpisahan yang manis kepada Emiliano Moretti. 

Ini menjadi duel perebutan tempat ketujuh dan secara teori Granata masih bisa menembus putaran awal Liga Europa jika Milan gagal masuk karena pelanggaran FFP. Sementara itu, I Biancocelesti tetap berhak melenggang ke fase grup Liga Europa berkat sukses mereka menjuarai Coppa Italia. 

Iago Falque memecah kebuntuan di awal babak kedua setelah skor kaca mata bertahan sampai turun minum, lalu dua menit kemudian Sasa Lukic menggandakan skor. 
Ciro Immobile sempat memperkecil ketinggalan, namun tiga angka tetap menjadi milik Torino setelah Lorenzo De Silvestri memperbesar keunggulan tuan rumah sepuluh menit menit sebelum laga usai. 

Jual beli serangan tercipta di babak pertama, dan Falque berhasil mengirim umpan berbahaya ke dalam kotak penalti, tapi Belotti serta Aina tidak mampu menerima bola dengan sempurna. 

Torono kembali membuang kans emas, dan Francesco Acerbi dipaksa membuat blok preventif untuk mencegah Belotti memberikan umpan kepada Falque. 

Il Granata akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-51 saat Ola Aina memberikan assist dengan lemparan ke dalam, yang dikonversi oleh Falque dari jarak tujuh yards. 

Lazio berusaha bangkit, tapi ini malay membuat mereka keteteran dan kebobolan gol kedua kurang daei 120 detik kemudian. Soualiho Meite melewati hadangan defender, sebelum memberi umpan matang kepada Sasa Lukic yang menggandakan skor tuan rumah. 

Sirigu membendung sepakan melengkung pemain pengganti Riza Durmisi dan Immobile memperkecil ketinggalan Lazio lewat gol pertamanya dalam waktu satu bulan lebih. Ia melewati Nicolas Nkoulou dan melepas sepakan ke arah pojok gawang. 

Tim tamu hampir menyamakan kedudukan melalui tendangan Immobile yang membentur tiang gawang, tapi Torino akhirnya mengembalikan keunggulan dua gol mereka. 

De Silvestri mencetak gol ketiga Torino dengan memaksimalkan bola rebound dari sudut sempir setelah upaya Simone Zaza dibendung lawan. 

Suasana haru nan emosional terasa di menit-menit akhir, saat Emiliano Moretti masuk dari bench untuk melakoni penampilan terakhir dalam kariernya usai memutuskan pensiun di musim panas. Ia awalnya dipersiapkan tampil sebagai starter, tapi meminta duduk di bench karena terlalu emosional.

Footer Banner Serie A
Iklan