Timnas Indonesia U-19Goal Indonesia/ Ahmad Reza Hikmatyar

Timnas Indonesia U-19 Tegaskan Tetap Incar Hasil Maksimal Di Korea Selatan


OLEH   FARABI FIRDAUSY

Pelatih timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri tetap menginginkan hasil terbaik pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Korea Selatan, 31 Oktober sampai 8 November, meski tak akan memengaruhi slot Indonesia di putaran final Piala Asia U-19 nanti.

Indonesia akan menjadi tuan rumah pada putaran final dan ajang kualifikasi ini boleh dikatakan sebagai formalitas saja. Timnas U-19 akan berhadapan dengan Malaysia, Timor Leste, Brunei Darussalam dan tuan rumah Grup F Korea Selatan.

"Semua kegiatan yang dilakukan tim nasional, uji coba, pertandingan resmi, itu harus dengan daya juang tinggi. Maka setiap perbuatan, setiap pertandingan itu mempertaruhkan martabat bangsa," kata Indra.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Maka gak ada cerita lawan mau lawan Timor Leste, mau lawan Korea Selatan, itu sama. Harus lakukan yang terbaik. Jangan bilang formalitas, nanti ada force majeure Indonesia gak jadi tuan rumah bagaimana?"

Sebelum bertolak ke Paju, Korea Selatan, Egy Maulana Vikri cs akan digeber secara fisik di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa barat. Selama lima hari, 23-28 Oktober, mereka akan berlatih di lapangan sintetis di kawasan tersebut.

"Latihan selama lima hari di Lembang kami untuk proses pematangan terakhir permainan anak-anak. Kami ingin para pemain semakin fokus dan konsentrasi di TC (pemusatan latihan) kali ini," tukas pelatih asal Sumatera Barat itu.

Iklan