Footer - Liga 1Goal Indonesia

Syahrian Abimanyu Sudah Bergabung Lagi Ke Sriwijaya FC

Sriwijaya FC (SFC) dipastikan bakal kembali diperkuat gelandang muda, Syahrian Abimanyu, saat menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa (11/9) nanti. SFC sebelumnya memang meminta izin kepada PSSI untuk menggunakan jasa Abi di laga ini. 

Mengingat, Abi sedang mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta. Pemusatan latihan itu adalah bagian dari persiapan untuk Piala Asia U-19 2018, Oktober nanti.

Dia pun sudah tiba di Jayapura, hari ini. "Abi tiba Minggu (9/9) pagi namun beda pesawat dengan kami. Dia sudah bergabung dengan pemain lainnya dan siap bermain nanti," kata Ahmad Haris, asisten manajer SFC.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Dengan hadirnya Abi, kekurangan di lini tengah SFC bisa sedikit teratasi. Sebelumnya, klub berjulukan Laskar Wong Kito itu memang krisis di lini gelandang, setelah Zulfiandi dipanggil ke timnas Indonesia serta Ichsan Kurniawan menderita cedera parah. 

Bahkan, pelatih SFC, Subangkit, sudah mencoba untuk memainkan bek asing, Alan Henrique, di posisi gelandang untuk mengatasi kekurangan stok di lini tersebut. 

Sementara itu, para pemain SFC yang baru tiba di Jayapura, Minggu (9/9) pagi, tak langsung digeber dengan latihan berat pada sore harinya. Rencananya, Yu Hyun Koo dan kawan-kawan baru akan uji coba lapangan di Stadion Mandala, Senin (10/9).

"Tadi ada delay sedikit, namun memang kami sengaja berangkat lebih awal guna mengantisipasi jika terjadi hal seperti ini. Pemain hanya menggelar latihan ringan di hotel," beber Haris.

Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan