Launching Mizuno Rebula 2Rais Adnan / Goal

Striker Persija Jakarta Pakai "Senjata" Baru Untuk Hadapi Persib Bandung

Striker asing Persija Jakarta, Addison Alves, terus mempersiapkan diri untuk menghadapi duel penuh gengsi antara timnya melawan Persib Bandung yang akan digelar di Stadion PTIK, Jakarta, 30 Juni nanti. Selain berlatih, dari segi perlengkapan bermain pun dipersiapkannya dengan semaksimal mungkin.

Kini, penyerang asal Brasil itu pun memastikan bakal memakai sepatu baru sebagai senjatanya untuk membobol gawang Persib. Sepatu anyar yang dimaksud adalah merek Mizuno seri Rebula 2. 

Addison pun menuturkan sepatu tersebut membuatnya lebih percaya diri. Dia juga telah mencoba sepatu itu dalam sesi latihan tim untuk pertandingan melawan tim Maung Bandung. "Saya sudah banyak latihan dengan sepatu itu. Saya mau coba pakai sepatu itu saat lawan Persib. Pastinya saya mau kasih yang terbaik," ucap Addison, saat peluncuran Mizuno Rebula 2 di Fisik Store, Daan Mogot, Jakarta, Kamis (28/6). 

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Kalau Tuhan memberkati bisa memberikan kami tiga poin, dan kalau bisa cetak gol sangat bagus," tambah striker berusia 37 tahun itu.

Selain Addison, ada beberapa pesepakbola lainnya di Indonesia yang juga akan menggunakan sepatu tersebut. Mereka adalah Abdul Aziz Lutfi Akbar (PSMS Medan), Shohei Matsunaga (Persela Lamongan), Andy Setyo Nugroho (PS TIRA), Dias Angga Putra (Bali United), serta Lee Yu Jun (Bhayangkara FC). 

Ada juga para pemain futsal nasional seperti Andriansyah Agustin alias Adom, Sunny Rizky Suhendra, dan Iqbal Iskandar. Selain mereka, ada juga para pemain kelas dunia yang juga menggunakan sepatu dengan warna passion red itu. Di antaranya Keisuke Honda (C.F. Pachuca, Meksiko), Shinji Okazaki (Leicester City), serta Maya Yoshida (Southampton FC).

Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan