Cristiano Ronaldo Eden Hazard NeymarGetty/Goal

Siapa Paling Layak Gantikan Cristiano Ronaldo Di Real Madrid?

Mulai musim depan, Real Madrid dipastikan akan memasuki era baru yang sebenar-benarnya. Mundurnya Zinedine Zidane menjadi pemicu awal sebelum diperburuk dengan kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Los Merengues baru saja kehilangan pelatih dan pemain terbesarnya secara berbarengan.

Jika Madrid sudah mendapatkan pengganti Zidane dalam diri Julen Lopetegui, maka siapa suksesor Ronaldo masih menjadi misteri. Menemukan sosok suksesor dengan kualitas setara Ronaldo sama sekali bukan perkara gampang.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Ronaldo sudah menjadi figur tak tergantikan di Santiago Bernabeu. Selama sembilan tahun terakhir berkarier di Spanyol, Ronaldo menjelma menjadi mesin gol terbaik yang pernah ada di muka bumi: 450 gol dalam 438 laga alias rata-rata mencetak 1,03 gol per partai!

Dengan rasio gol Ronaldo yang fantastis tersebut, Madrid secara teori mengawali setiap laga dengan keunggulan 1-0. Kontribusi semasif ini tentu saja amat sulit dicari padanannya.

Sejumlah pemain incaran Madrid seperti Neymar dan Harry Kane boleh saja punya rasio gol yang paling mendekati Ronaldo. Tapi bahkan keduanya belum sanggup melampaui total gol Ronaldo di semua kompetisi musim lalu. Walau sering diistirahatkan, Ronaldo masih mampu mengukir 44 gol dari 44 pertandingan di musim 2017/18.

2018_7_11_realmadrid_ronaldo(C)Getty Images

Uang sekilas bukan masalah untuk Madrid. Namun, pendapatan dari penjualan Ronaldo ke Juventus senilai total €112 juta bakal lenyap tak berbekas apabila Madrid memboyong Neymar atau Kane. Laman Transfermarkt menaruh keduanya dalam lima besar pemain dengan market value tertinggi di dunia.

Paris Saint-Germain dan Tottenham Hotspur barang tentu emoh untuk menyerahkan kedua asetnya itu jika Madrid cuma menawar dengan harga pasar. Butuh fulus ekstra besar, yang berpotensi lebih dari €200 juta, untuk memboyong salah satu dari Neymar atau Kane.

Neymar sudah lama menjadi obsesi besar bagi presiden Florentino Perez dan bintang Brasil ini tampak menjadi pengganti paling ideal. Namun kedatangannya bakal mengundang kehebohan tak terkira, mulai dari harganya yang bakal kian tidak masuk akal hingga statusnya sebagai eks Barcelona.

Adapun Kane memang bukan pengganti langsung Ronaldo, namun kehadirannya bakal menggaransi produktivitas gol, sesuatu yang tidak dimiliki Karim Benzema. Peluang Kane ke Madrid, sayangnya, tidak terlalu besar lantaran ia baru saja menyepakati kontrak baru dan terlihat sangat nyaman berkarier di Inggris.

GFXID Siapa Gantikan CR7?Rido Alamsah/Goal Indonesia Jika Madrid menginginkan opsi yang lebih murah, Eden Hazard menjadi pilihan realistis. Hazard disebut-sebut sudah mendambakan berkarier di Madrid. Ketidaklolosan Chelsea ke Liga Champions musim depan bisa mendorong sayap Chelsea ini untuk mewujudkan transfer impiannya ke ibu kota Spanyol.

Faktor usia juga bisa menjadi pertimbangan. Ketika Ronaldo diboyong dengan rekor transfer dari Manchester United pada musim panas 2009, usianya masih 24 tahun. Madrid tentu tidak ingin menghamburkan banyak uang hanya untuk penyerang yang hampir menginjak usia kepala tiga, seperti Robert Lewandowski.

Dalam hal ini, Kylian Mbappe layak dijadikan pertimbangan serius mengingat ia adalah yang termuda di antara kandidat lain. Walau tergolong remaja, Mbappe sudah menunjukkan kematangan bermain layaknya seorang pemain 27 tahun. Akan tetapi, PSG tahu bahwa Mbappe adalah calon superstar sehingga dikabarkan sudah memagarinya dengan klausul pelepasan senilai €300 juta.

Pada prinsipnya, kekhawatiran Madrid dalam pencarian The Next CR7 bukanlah tentang seberapa dalam kocek yang harus mereka rogoh, melainkan adalah sejauh mana sang pengganti bisa memenuhi -- atau setidaknya mendekati -- standar yang sudah dipatok begitu tinggi oleh Ronaldo.

Simak calon pengganti Cristiano Ronaldo lainnya di sini!

7cb947285a6bc94f776cbdcaaf64d83594a3bfbc
Iklan