Shin Tae-yongAlvino Hanafi / Goal

Shin Tae-Yong Enggan Beberkan Alasan Timnas Indonesia Belum Latihan

Pelatih Shin Tae-yong enggan membeberkan secara detail mengenai alasan timnas Indonesia senior dan U-19 belum juga memulai pemusatan latihan (TC), meski pemain sudah dikumpulkan sejak hampir dua pekan lalu di Jakarta.

Timnas senior dan U-19 awalnya diagendakan menjalani TC di Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta pada 25 Juli, namun mengalami pembatalan. Manajemen timnas selanjutnya menjadwal ulang latihan, dan digelar akhir pekan kemarin.

Agenda itu kembali mengalami pembatalan. Ketua umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan, Tae-yong ingin melihat hasil swab test terlebih dulu sebelum meminta pemain melakoni latihan di lapangan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Namun Tae-yong enggan mengungkapkan penyebab timnas senior dan U-19 belum menjalani latihan di lapangan, kendati ia sudah tidak sabar memimpin anak asuhnya, karena agenda TC di Korea Selatan makin dekat.

“Saya ingin secepatnya tim memulai latihan, tapi saya tidak tahu kapan latihan itu akan dimulai. Silakan tanya kepada federasi (PSSI) untuk keterangan lebih detail,” elak Tae-yong diwartakan laman kantor berita Yonhap.

Shin Tae-yongAlvino Hanafi / Goal

Penundaan agenda latihan ini memang membuat program TC tidak berjalan mulus. Padahal Tae-yong sebelumnya sempat menyebutkan sudah menyiapkan jadwal TC di Jeonhun pada 9 Agustus.

Menurut Iriawan, meski belum menjalani latihan di lapangan, pemain timnas senior dan U-19 tetap mendapatkan program dari Tae-yong. Program latihan ini dilakukan para pemain di tempat penginapan.

Iriawan menambahkan, kondisi ini merupakan bagian dari adaptasi terhadap tatanan kehidupan baru, mengingat TC digelar di tengah pandemi virus Corona. Apalagi jumlah kasus di Indonesia terus mengalami peningkatan.

Sedikitnya 29 pemain timnas senior sudah dipanggil untuk mempersiapkan diri menghadapi lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Oktober dan November. Skuad Garuda masih memiliki tiga pertandingan sisa melawan Thailand, Uni Emirat Arab, dan Vietnam. Peluang timnas senior lolos ke fase berikutnya sudah tertutup, karena belum mengumpulkan poin dari lima laga.

Sedangkan 46 nama dipanggil menjalani TC timnas U-19 untuk putaran final Piala Asia U-19 pada 14 hingga 31 Oktober mendatang di Uzbekistan. Garuda Muda berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.

SIMAK JUGA: BERITA SEPAKBOLA NASIONAL!

Iklan