Footer - Liga 1Goal Indonesia

Sempat Mengkhawatirkan, Kondisi Aleksandar Rakic Sudah Membaik

Kondisi mengkhawatirkan sempat dialami striker asing Madura United, Aleksandar Rakic, saat memperkuat timnya melawan Persela Lamongan pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (31/3).

Striker asal Serbia itu mengalami insiden benturan dengan kiper Madura United, Muhammad Ridho, saat mencoba menghalau bola di area kotak penalti Madura United, pada masa injury time babak kedua. Namun ternyata, benturan tersebut membuat Rakic terkapar dan membuat pemain yang ada di lapangan menjadi panik sehingga meminta tim medis langsung bergerak untuk memberikan pertolongan.

Bahkan, pelatih Madura United, Dejan Antonic, juga langsung berlari ke arah lapangan untuk memastikan kondisi mantan striker TIRA-Persikabo tersebut. Tim medis pun langsung membawa Rakic menggunakan ambulans ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif.

"Saya minta maaf tadi saya panik, karena ada dari negara saya, pemain saya (terkapar di lapangan). Jangan lupa kita pernah ada satu kasus di mana teman kita meninggal (tragedi kiper Persela, Choirul Huda). Tentu saya tadi takut dan masuk ke lapangan untuk bertanya kepada Rakic dan dia bilang kondisinya oke, sehingga saya sedikit merasa tenang," kata Dejan, setelah laga. 

"Kita berdoa semoga dia pasti lebih bagus dan dia bisa recovery secepatnya," tambahnya.

Sementara itu, Madura United melalui akun instagram resmi mereka, Minggu (31/3) malam, memastikan kondisi Rakic sudah membaik.

"Alhamdulilah @rakic_a.9 tidak mengalami cedera yang serius dan sudah pulang dari rumah sakit," tulis Madura United, sambil mengunggah foto Rakic yang telah kembali ke hotel dan disambut oleh manajemen, pelatih, dan pemain Madura United.

Seperti diketahui, pada laga ini Madura United berhasil menang 2-1 dan berhak lolos ke babak semi-final. Dua gol kemenangan Laskar Sape Kerrab dilesakkan oleh Alberto Goncalves pada menit keempat dan Rakic (8'), sementara satu gol balasan Persela dicetak Washington Brandao (5'). 

Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan