Pulau Pinang's Reinaldo Lobo playing against Selangor 21/1/2017Suhaimi Mohd/CSN

Reinaldo Lobo Ambisi Matikan Duo Asing Sriwijaya FC


LIPUTAN   DONI AHMAD     DARI   MEDAN   

Bek tengah PSMS Medan Reinaldo Lobo bertekad mematikan dua motor Sriwijaya FC, Alberto 'Beto' Goncalves dan Makan Konate, ketika kedua tim berjumpa di laga pamungkas Grup A turnamen Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (26/1) sore WIB.

Bagi Lobo, duel melawan Beto sangat spesial, mengingat striker asal Brasil itu merupakan mantan rekan satu timnya kala memperkuat klub Malaysia Pulau Pinang pada 2015. Sedangkan Konate pernah dihadapinya saat pemain asal Mali tersebut memperkuat T-Team (Terengganu FC II).

“Kami memiliki lawan yang sulit, tapi kami siap untuk menghadapi pertarungan nanti. Ini juga akan menjadi perang yang baik melawan Beto, rekan setim saya di Penang. Dia teman saya. Tidak ada yang spesial, tapi ini akan menjadi perang yang bagus,” tutur Lobo.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Saya bermain melawan Konate saat di Mitra Kukar 2014 lalu, dan juga di Malaysia saat dia bermain dengan T-Team. Dia pemain yang bagus, dan serbaguna, tapi kami siap menghentikannya.”

Sementara itu, PSMS berpeluang menurunkan striker asal Pantai Gading Kisito Wilfred Yessoh. Manajemen telah mendaftarkan nama Yessoh, dan sudah tak terkendala administrasi.

“Administrasinya semua sudah kami urus. Pertandingan lawan Sriwijaya harusnya sudah bisa tampil. Dia sudah lebih dulu didaftarkan bersama pemain lainnya,” terang direktur teknik Andri Mahyar.

Di sisi lain, PSMS tidak akan diperkuat kiper Abdul Rohim, karena mendapat cedera pelipis kiri. Pelatih Djadjang Nurdjaman mengatakan, ia tidak mau memaksakan Rohim tampil. Djadjang masih mempunyai pilihan untuk memainkan Dhika Bayangkara atau Ahmad Fauzi.

“Sayang sekali dia tidak bisa tampil menghadapi Sriwijaya, karena jahitan di pelipisnya masih bengkak usai tabrakan dengan pemain Persib. Kami kasih Dhika dan Fauizi kesempatan untuk membuktikan diri. siapa yang paling siap akan diturunkan,” kata Djadjang. (gk-71)

Footer Goal Indonesia Instagram
Iklan