KemenporaMuhammad Ridwan

PSSI & PT LIB Belum Boleh Beri Laporan Kompetisi Ke Kemenpora


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengaku hingga kini masih belum menerima laporan dari PSSI terkait penyelenggaraan kompetisi di Tanah Air. Mereka menyebutkan memberikan waktu hingga berakhirnya Liga 2.

Kompetisi kasta teratas Indonesia atau Liga 1 memang sudah berakhir. Bhayangkara FC keluar sebagai juara setelah menyisihkan 17 klub lainnya yang juga berpatisipasi dalam kompetisi tersebut.

Sementara, Liga 2 yang merupakan kompetisi kasta kedua kini baru memasuki babak semi-final. Ada empat tim yakni Persebaya Surabaya, Martapura FC, PSMS Medan, dan PSIS Semarang yang memperebutkan tiga tiket ke Liga 1 musim depan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Dijadwalkan babak final bakal berlangsung pada 28 November 2017 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Oleh karena itu, Kemenpora menanti laporan dari PSSI dan operator PT Liga Indonesia Baru (LIB) setelah tuntasnya semua laga di Liga 2 tersebut. 

"Liga 1 sudah selesai, Liga 2 masih berjalan. Berarti mereka belum boleh melaporkan. Kemarin mereka menghubungi dan mengatakan pasti akan memberikan laporan. Pak Joko [Driyono wakil ketua umum PSSI] janji akan segera disampaikan laporannya begitu Liga 2 usai," kata Sesmenpora Gatot S Dewa Broto.

"Kemudian kedua seandainya ada persoalan apapun, nanti akan dibuka secara transparan kepada pak Menpora. Lalu kalau rencana kami memanggil, karena sejauh ini kami secara formal dalam surat, tinggal nanti tunggu laporannya dulu," tambahnya.

Iklan