Phil Foden Manchester CityGetty Images

Pengubah Permainan Pep Guardiola: Phil Foden Siap Pimpin Tantangan Gelar Manchester City

Phil Foden mungkin mengidolakan James Milner tumbuh sebagai fans Manchester City, namun ia menunjukkan sedikit belas kasihan ketika saling berhadapan di Anfield, Minggu (3/10).

Mereka berpelukan hangat usai pertandingan, dengan Milner tersenyum setelah menyaksikan 15 menit terakhir dari bangku cadangan daripada ditugaskan untuk coba menghentikan yang hampir tidak terbendung.

Dengan cederanya Trent Alexander-Arnold, Milner dipasang sebagai bek kanan untuk pertandingan ini.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Milner selalu menjadi pasangan yang aman - seorang profesional solid yang tidak pernah mengecewakan Liverpool - atau City dalam lima tahunnya di Etihad Stadium.

Tapi, pada Foden Milner menghadapi penyerang yang tidak kenal takut dan juga terampil. Foden meninggalkan lapangan dengan kecewa karena City tidak meraih tiga poin, meski mereka hanya menang satu kali di Liverpool sejak mulai bersekolah.

Milner bersyukur Foden tidak melakukan lebih banyak kerusakan.

Memasuki menit ke-69, Foden bergerak di belakang penjaganya untuk memberi umpan untuk gol penyama kedudukan menjadi 1-1 yang dicetak Gabriel Jesus, namun ia mengancam lebih banyak bahaya. Pelanggaran babak pertama oleh Milner yang Foden yakin sebagai penalti, dianulir, dan tekel lain membuat pemain veteran itu mendapat kartu kuning. Milner juga membiarkan Foden lolos untuk mendapat peluang lagi yang bisa diselamatkan dengan cerdas oleh Alisson.

"Saya menghormati [Milner] sebagai pemain. Saya terbiasa melihatnya di akademi ketika dia ada di City. Ia adalah lawan yang hebat untuk dihadapi hari ini, sangat kuat secara fisik dan berpengalaman," ujar Foden usai pertandingan.

"Saya agak frustrasi melewatkan peluang di babak pertama, jadi ketika saya mendapatkan kesempatan berikutnya, saya pikir saya akan mencoba sesuatu yang berbeda dan itu terbayar."

Phil Foden James Milner Manchester City Liverpool GFXGetty Images

Masih berusia 21 tahun hingga akhir musim, Foden menunjukkan kematangan untuk memimpin tantangan City, menggarisbawahi bahwa dalam sepekan ketika pasukan Pep Guardiola itu melakukan perjalanan ke rival utama, Chelsea, dan kemudian pertandingan Eropa lawan Lionel Messi, Neymar, Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain.

Dengan Jack Grealish menghadapi tujuh hari paling menantang dalam karier profesionalnya dan berjuang untuk memberi dampak di Anfield, dan Raheem Sterling di bangku cadangan ketika ia menemukan jalan menuju performa terbaiknya, Foden-lah yang dengan berani membawa permainan ke tim Jurgen Klopp.

Apa yang paling luar biasa adalah bahwa dia tidak hanya mengancam sebagai winger kiri, Guardiola meminta untuk bergeser di sekitar lapangan selama 90 menit, memanfaatkannya sebagai senjata paling berbahaya City.

James Milner Phil Foden Liverpool Manchester City GFXGetty Images

Foden menghabiskan sebagian besar babak pertama bermain sebagai false nine, seperti yang dia lakukan sepekan sebelumnya ketika memimpin barisan City dalam kemenangan 1-0 yang mengesankan di Stamford Bridge. Lalu, ketika Guardiola mengocok banyak opsi menyerang, Foden kembali ke lini tengah sebagai pemain nomor delapan, dengan Kevin De Bruyne bermain lebih maju ke depan.

Foden kemudian kembali ke winger kiri, membuat tembakan langsung yang menghasilkan gol penyeimbang kedua dari De Bruyne.

Itu menunjukkan kepercayaan yang meningkat dari Guardiola; ia percaya Foden bisa mempengaruhi permainan dari berbagai posisi, terutama dengan banyak penekanan pada kurangnya pemain depan City.

Bos City menunjukkan rasa frustrasinya di masa lalu, ketika Foden berjuang untuk menerapkan taktiknya di lapangan, namun pemain akademi itu semakin menjadi pengubah permainan pelatih asal Catalan itu.

"Phil adalah pemain spesial, kami tahu itu," ujar Guardiola usai pertandingan, dengan lebih ingin menekankan pada performa tim.

Guardiola merayakan poin secara antusias dengan para fans tandang ketika peliut panjang - dengan timnya kini sudah menghadapi dua rival terbesar mereka dalam waktu delapan hari dan memperkuat tantangan gelar mereka.

Guardiola memiliki skuad yang penuh semangat dan kebersamaan yang tetap kuat saat melawan Liverpool ketika mereka mungkin terpuruk di masa lalu.

Dan pada Foden, Guardiola memiliki pemain yang mampu memberikan momen magis ketika sang pelatih membutuhkan dirinya.

Iklan