Pengalaman Berkesan Gading Marten & Eddi Brokoli Tonton Langsung Eibar Bantai Real Madrid

Kemenangan telak 3-0 yang dipetik Eibar atas Real Madrid di partai lanjutan La Liga Spanyol, Sabtu (24/11) lalu punya arti tersendiri bagi publik Indonesia.

Pasalnya, dua artis papan atas Indonesia, Gading Marten dan Eddi Brokoli, turut menyaksikan langsung laga di Stadion Ipurua itu dalam rangkaian program La Liga Experience yang digelar La Liga dan beIN Sports.

Kota Eibar seperti menyambut hangat kedatangan Gading dan Eddi. Keduanya mengaku terkesan dengan kenyamanan kota kecil di area Basque itu. Bahkan fans lokal memanggil Edi sebagai Marcelo karena kemiripan rambut kribonya dengan bek kiri Madrid itu.

"Saya suka dengan kota yang kecil dan tidak terlalu ramai seperti Eibar ini. Penduduknya juga ramah. Terasa nyaman sekali," kata Gading dalam wawancaranya dengan La Liga.

"Fans di sini fanatik dengan timnya. Apalagi kalau timnya menang, pasti ada euforia, seperti apa yang terjadi hari ini. Saya merasakan euforia yang sangat luar biasa karena mereka [Eibar] menang melawan tim besar, Real Madrid," serunya.

Pada kesempatan yang sama, Eddi turut mengungkapkan keistimewaan La Liga bagi masyarakat Indonesia. "Tentu saja La Liga besar di Indonesia karena Real Madrid dan Barcelona," kata Edi.

"Tapi kini terdapat Atletico Madrid yang mengejar superioritas mereka, kemudian ada Valencia, Athletic Bilao, dan tim lain. Jadi, La Liga adalah salah satu liga terbaik di dunia," katanya.

Namun bukan cuma kehadiran Gading dan Eddi saja yang menjadi sorotan. Dalam kemenangan bersejarah itu, terdapat tulisan “Indonesia” di bagian punggung jersey para penggawa Eibar.

Kemunculan teks Indonesia ini merupakan kampanye Football for Peace Indonesia yang digagas oleh Yayasan Uni Papua untuk membantu korban gempa dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah.

Football For Peace Indonesia | Eibar | La Liga

Lewat kampanye ini, Eibar ingin memberikan sorotan lebih luas bagi Yayasan Uni Papua dan program Football for Peace, yang memiliki misi mulia untuk membantu perkembangan pendidikan anak-anak di daerah-daerah terdampak bencana dan tertinggal melalui pelatihan sepakbola.

Gading dan Eddi tentu saja mengampanyekan gerakan ini kepada para pengikutnya di sosial media.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by eddibrokoli (@eddibrokoli) on

Footer Banner La LigaGetty, Goal
Iklan