Andik Vermansah - Timnas IndonesiaGoal Indonesia/Sandy Mariatna

Peluang Andik Vermansah Gabung Madura United Tertutup


OLEH   MUHAMAD RAIS ADNAN

Ke mana winger timnas Indonesia, Andik Vermansah, akan berlabuh menjadi salah satu yang menyita perhatian publik sepakbola Tanah Air. Setelah dirinya dipastikan gagal bergabung dengan Persebaya Surabaya, kali ini giliran Madura United yang menutup peluang untuk eks penggawa Selangor FA itu dikontrak.

Sebelumnya, pada awal pembentukan tim musim 2018, Madura United secara terang-terangan ingin merekrut Andik. Namun melihat komposisi pemain yang ada saat ini, manajemen Laskar Sapeh Kerrab menilai sudah cukup memenuhi kebutuhan tim sehingga belum tertarik lagi mengontrak Andik.

Praktis, untuk saat ini, Madura United tak akan melakukan lagi aktivitas transfer. Namun tak tertutup kemungkinan Madura United bakal melakukan perekrutan pemain lagi setelah Piala Presiden 2018, namun untuk pemain asing.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Kita belum memikirkan rencana masuk dalam bursa transfer lagi. Sementara, kita tutup dengan OK John," kata Haruna Soemitro, manajer Madura United.

"Lihat setelah Piala Presiden. Itu sangat berhubungan dengan hasil evaluasi  kontribusi pemain asing selama beberapa pertandingan nanti. Itu semua akan kami laporkan ke presiden klub. Yang pasti, untuk slot pemain lokal, Madura United sudah cukup dan tidak ada rencana menambah pemain lokal," tegas mantan manajer Persebaya Surabaya itu. 

Terakhir, pemain lokal yang direkrut Madura United adalah striker gaek Cristian Gonzales. Gonzales sendiri bisa dibilang langsung moncer bersama Madura United, lantaran sementara ini mampu menyumbangkan dua gol dalam dua pertandingan di fase grup Piala Presiden 2018.

Sementara itu, setelah dipastikan gagal bergabung dengan Persebaya, Andik sebelumnya memang mengungkapkan membuka pintu bagi klub Indonesia yang ingin merekrutnya. Itu melihat bursa transfer di kompetisi luar negeri akan segera tutup. Andik memang sempat mengungkapkan, dirinya menolak tawaran dari klub Malaysia maupun Thailand, demi menunggu kepastian dari Persebaya.

Iklan