Vaseline - Chelsea - Manchester United - Cover ArtikelGetty Images

Informasi Lengkap Chelsea Versus Manchester United


OLEH    SANDY MARIATNA     Ikuti di Twitter

Sama-sama bertekad mengejar Manchester City di puncak klasemen Liga Primer Inggris, Chelsea dan Manchester United terpaksa harus saling bunuh pada pekan ini ketika dua tim raksasa itu bentrok di Stamford Bridge, Minggu (5/11) malam WIB.

United, yang duduk di peringkat kedua, sudah tertinggal lima poin dari rival sekotanya itu dan berambisi untuk melanjutkan tren positif mereka selepas memukul rival papan atas Tottenham Hotspur 1-0 pada akhir pekan lalu. Kemenangan 2-0 atas Benfica juga menambah kepercayaan diri Romelu Lukaku dkk. jelang lawatan ke London.

Sebaliknya, situasi yang tidak ideal didapat Chelsea jelang big match ini. Selain sudah terpaut sembilan angka dari City, sang juara bertahan juga sedang dalam kondisi moril yang buruk. Mereka masih terluka selepas dihajar telak 3-0 oleh tuan rumah AS Roma di Liga Champions tengah pekan lalu.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Manajer The Blues Antonio Conte, selepas laga, mengaku tidak tahu penyebab utama mengapa timnya bisa kalah begitu telak di Italia. Namun performa di Olimpico memberikan pelajaran, Chelsea harus bisa membenahi koordinasi pertahanan dan memulihkan antusiasme bermain mereka. Jika tidak, bukan tidak mungkin United bakal dengan mudah menaburkan garam pada luka Chelsea.

Fokus laga juga akan tertuju kepada bos Setan Merah Jose Mourinho. Menarik dinanti seperti apa sambutan publik Stamford Bridge kepada sosok manajer yang sudah mempersembahkan tiga titel liga untuk mereka ini. Selain itu, menarik pula ditunggu soal strategi yang akan diterapkan The Special One.

Seperti diketahui, Mourinho terus ditekan untuk bermain menyerang setelah taktik pragmatisnya melawan tim-tim papan atas di laga tandang tidak terlalu berhasil. Statistik menunjukkan, sejak Agustus 2015 Mou tanpa kemenangan dalam sepuluh laga terakhir kontra tim-tim The Big Six dan hanya mencetak gol dalam dua laga tersebut.


CEDERA & SUSPENSI


Badai cedera sudah mulai mereda di kubu Chelsea. N’Golo Kante sebetulnya dijawalkan sudah bisa comeback melawan Roma, namun Conte memilih untuk menundanya agar bisa benar-benar fit melawan United. Sayang, Victor Moses masih harus menepi karena belum pulih dari cedera hamstring. Selain Kante dan Moses, seluruh pemain tuan rumah dipastikan siap tempur.

United barangkali yang lebih direpotkan dengan masalah cedera pemain. Setelah kehilangan Michael Carrick, Marouane Fellaini, Zlatan Ibrahimovic, Paul Pogba, dan Marcos Rojo dalam beberapa pekan terakhir -- dan sepertinya mereka akan kembali menepi kontra Chelsea -- United ketambahan cedera baru yang dialami Jesse Lingard.

Lingard mendapati cedera punggung dalam kemenangan atas Benfica di Liga Champions, namun Mourinho masih ingin memantau kondisinya. “Saya tidak terlalu optimistis, namun saya tidak ingin bohong bahwa ada peluang bagi mereka untuk pulih. Jadi saya lebih memilih menunggu dua hari lagi untuk mengonfirmasi ekspektasi saya,” kata Mourinho.

Adapun untuk suspensi, kedua tim tidak memiliki pemain yang berhalangan tampil karena akumulasi kartu.


PRAKIRAAN SUSUNAN PEMAIN


Chelsea (3-4-2-1): Courtois; Azpilicueta, Luiz, Cahill; Zappacosta, Bakayoko, Kante, Alonso; Pedro, Hazard; Morata

Manchester United (3-4-1-2): De Gea; Bailly, Smalling, Jones; Valencia, Matic, Herrera, Young; Mkhitaryan; Rashford, Lukaku.

Mourinho sepertinya akan mempertahankan formula saat mengalahkan Tottenham akhir pekan lalu. Artinya, United bakal mempertahankan permainan defensif dan siap mengandalkan kecepatan serangan balik yang dipimpin Marcus Rashford dan Romelu Lukaku. Antonio Valencia dan Phil Jones, yang diistirahatkan melawan Benfica, bakal tampil sejak menit pertama.

Sementara untuk kubu tuan rumah, Conte praktis bakal tidak akan mengambil risiko untuk melakukan eksperimen. Terlebih, Kante berpeluang tampil di lini tengah setelah pulih dari cedera. Skema tiga bek dengan trio penyerang bakal kembali menjadi andalan.

Vaseline - Chelsea - Manchester UnitedGoal

TAHUKAH ANDA?


  • Chelsea hanya kalah sekali dari 15 partai kandang EPL melawan Manchester United (M9 5 K1), yakni di musim terakhir Alex Ferguson (kalah 2-3, Oktober 2012)
  • Kemenangan United 2-0 atas Chelsea pada April lalu menandai kemenangan pertama Iblis Merah atas The Blues dalam 12 laga di semua kompetisi.
  • Dibandingkan lawan-lawan lain di sepanjang sejarah EPL, Chelsea adalah lawan yang paling sering mengalahkan United (17) dan juga paling sering menjebol gawang mereka (66), Chelsea sudah menelan dua kekalahan kandang di EPL musim ini. Jumlah yang sama seperti di sepanjang musim lalu.
  • Di bawah arahan Jose Mourinho, United telah kalah lima kali dari delapan partai tandang EPL (M3 S0 K5) selepas bermain di kompetisi Eropa. Terakhir, mereka takluk 2-1 dari tuan rumah Huddersfield setelah bermain di Liga Champions melawan Benfica.
  • Antonio Conte sudah mengumpulkan 112 poin dari 48 partai EPL bersama Chelsea (M36 S4 K8). Jumlah ini 11 poin lebih rendah ketimbang pencapaian Jose Mourinho saat masih di Chelsea (123 poin, W38 D9 L1).  
  • Di EPL musim ini, 21 persen dari gol-gol yang terjadi di 10 menit terakhir pertandingan diciptakan oleh United (10/47).
  • Pemain pengganti United sudah berkontribusi terhadap 11 gol (tujuh gol dan empat assist) di EPL musim ini. Enam diantaranya diciptakan Anthony Martial lewat empat gold an dua assist.
  • Romelu Lukaku mencetak 15 gol dari 59 penampilan melawan The Big Six atau hanya memiliki rasio satu gol per 295 menit. Bandingkan dengan saat menghadapi tim-tim non-enam besar yakni satu gol per 137 menit.  
  • David De Gea menjadi kiper yang paling sering melakukan clean sheet di lima liga top Eropa sejak musim 2016/17 (22 clean sheet)

SIARAN LANGSUNG


Laga sengit di Stamford Bridge ini bakal disiarkan langsung di Indonesia oleh BeIN Sports 1 dan RCTI pada Minggu (5/11) pukul 23:30 WIB.

Iklan