Sergio van Dijk & Djadjang Nurjaman - Persib BandungAnggi Riwanto

Djadjang Nurdjaman Tertarik Boyong Pemain Persib Bandung Ke PSMS Medan


OLEH   FARABI FIRDAUSY

PSMS Medan yang bakal berkompetisi di Liga 1 musim depan lewat status runner-up Liga 2 2017 pastinya bakal memperkuat tim untuk bisa bersaing di kasta teratas kompetisi Tanah Air.

Pelatih PSMS Djadjang Nurdjaman sudah punya rencana untuk memperkokoh amunisi Laskar Ayam Kinantan. Arsitek asal Majalengka itu bahkan tak menampik keinginan membawa pemain Persib Bandung.

Djanur, sapaan Djadjang, memang lekat dengan tim Maung Bandung yang pernah ia bawa menjuarai Indonesia Super League 2014. Maka pintu untuk kembali membawa anak asuhnya di Persib ke PSMS terbuka.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Belum bisa saya sampaikan sekarang, saya harus lihat dulu bagaimana kondisinya. Saya juga melihat dulu apa pemainnya juga masih akan dipakai sama Persib. Kita lihat saja," ungkap Djanur sambil tersenyum.

Mantan pemain Mercu Buana Medan itu menilai PSMS sekarang sudah berbeda dengan dulu, yang dikenal punya gaya main rap-rap. Pengalamannya bermain di Medan cukup membantu Djanur cepat beradaptasi dengan tim.

"Karakter Medan sudah berbeda dengan yang sekarang, karena sekarang sudah campur bukan semuanya asli Medan. Banyak juga dari TNI, dan mereka ada dari Bandung, dari Ambon dari segala macam," beber Djanur.

"Tapi saya sudah coba mengenal dan saya sudah memahami. Artinya saya sudah coba untuk tidak hanya memainkan permainan keras tapi juga memainkan bola dengan gaya," pungkas pelatih berusia 53 tahun itu.

Iklan