Keberhasilan Aston Villa meraih tiket promosi ke Liga Primer Inggris dengan mengalahkan Derby County 2-1 di babak final play-off di Wembley menyisakan kisah unik Jack Grealish.
Kapten Aston Villa ini kedapatan menggunakan sepatu usang pada momen penting klub dan dia menjelaskan alasannya.
"Sepatu ini masih baru ketika saya baru pulih dari cedera. Kemudian saya mencetak sejumlah gol dan assist," tuturnya dikutip dari DailyMail.
"Saya pikir ini sepatu keberuntungan dan harus disimpan."
GettySepatu butut bukan satu-satunya cerita menarik yang melibatkan Grealish karena sang kapten juga terluka pada bagian pelipis terkena ujung piala saat merayakan gelar juara.
Pertandingan berikutnya
"Trofi itu memang cukup berat, tetapi Grealish baik-baik saja. Luka sedikit, tidak membutuhkan perawatan," jelas pelatih Dean Smith.