M. Al Amin Syukur Fisabillah - Persib BandungPandu Persada

Bek Muda Persib Bandung Termotivasi Disebut 'The Next' Achmad Jufriyanto


OLEH   MUHAMAD RAIS ADNAN

Debut manis sukses dilakukan bek muda Persib Bandung, M. Al-Amin Syukur Fisabillah. Debut itu didapatkannya saat Persib menjamu Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (8/4) lalu. 

Seperti diketahui, dalam laga itu Persib menang dengan skor 2-0. Sabil pun dimainkan sebagai starter di posisi bek tengah berduet dengan Bojan Malisic.

Permainan apik langsung ditunjukkan pemain kelahiran Bontang, 10 Mei 1994 itu. Bersama Malisic, yang kemudian digantikan Indra Mustafa pada babak kedua, Sabil mampu mematikan pergerakan striker Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Tak ayal, pujian pun menghampiri mantan penggawa Persibat Batang tersebut. Bahkan, dia disebut sebagai The Next Jupe (Achmad Jufriyanto).

"Dibilang The Next Jupe, perasaan saya senang. Karena bang Jupe juga stoper bagus dan senior saya," kata Sabil, dikutip laman resmi Persib.

Meski begitu, Sabil enggan terlena dengan berbagai pujian tersebut. Justru hal itu semakin membuatnya bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi tim Maung Bandung.

"Enggak merasa terbebani (dengan julukan The Next Jupe). Malah ini jadi motivasi saya," tegasnya.

Persib sendiri langsung bersiap menatap laga selanjutnya melawan Arema FC. Laga kedua tim akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, 15 April mendatang.

Iklan