Footer - Liga 1Goal Indonesia

Bek Borneo FC Merasa Masih Banyak Kekurangan

Bek sayap Borneo FC Abdul Rachman mengaku Pesut Etam masih memiliki banyak kekurangan, walau menuai hasil positif dalam dua laga uji coba selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Bontang.

Dalam dua laga uji coba ini, Borneo FC menundukkan Askot PSSI Bontang 5-0, dan membekap PKT Bontang 4-0. Rachman menyatakan, hasil itu tidak bisa dijadikan patokan. Borneo FC dijadwalkan mengakhiri TC menghadapi All Star Bontang hari ini.

“Hasil memang bagus, tapi permainan masih perlu kami benahi. Walaupun kami menang banyak, tekanan lawan masih kurang, karena level tim yang kami hadapi cukup berbeda. Jadi, masih belum puas, dan harus diperbaiki lagi ke depannya,” ucap Rachman dilansir laman resmi klub.

Rachman menambahkan, pemecatan Fabio Lopez sebagai arsitek tim tidak memberikan pengaruh besar terhadap pemain. Menurutnya, situasi itu merupakan hal biasa dalam sepakbola.

“Kalau saya pribadi tidak masalah. Di dunia sepakbola harus profesional. Walaupun pelatih pergi, dan siapa pun nahkodanya nanti, kami harus siap. Tidak ada pengaruh,” tegas Rachman.

Hal senada diungkapkan Ahmad Amiruddin. Asisten pelatih Borneo FC ini menyatakan, pemain tetap semangat menjalani pramusim.

“Saya pikir sampai hari ini semua masih berjalan normal. Ada atau tidaknya pelatih kepala, pemain cukup bersemangat. Pemain percaya, serta menyerahkan semuanya kepada keputusan manajemen,” kata Ahmad.

Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan