Atletico Madrid striker Diego CostaGetty

Presiden Atletico Madrid Optimistis Bisa Bawa Diego Costa Kembali


OLEH DIMAS PANJI SETYADI 

Presiden Atletico Madrid Enrique Cerezo tetap optimistis Diego Costa bisa kembali bergabung ke klubnya, meski ia mengakui akan menghadapi jalan yang tak mudah untuk membawa sang penyerang keluar dari Chelsea.

Penyerang berusia 28 tahun itu masih berada di tanah kelahirannya Brasil setelah diberi tahu tidak lagi memiliki masa depan di Stamford Bridge dan telah santer dikabarkan akan kembali ke Atletico, di sana ia sukses menjuarai La Liga Spanyol pada 2014 sebelum pindah ke Chelsea.

SIMAK JUGA - Diego Costa: SMS Dari Antonio Conte Adalah Momen Gila

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Upaya Atletico terganggu oleh fakta mereka tidak bisa mendaftarkan pemain baru hingga 1 Januari mendatang, karena sedang menjalani hukuman embargo transfer dari FIFA. Itu artinya Costa harus bermain di tempat lain pada paruh pertama berjalannya musim ini sebelum resmi kembali ke klub ibu kota Spanyol tersebut.

Meski begitu Cerezo tetap tak terganggu dan masih berharap kesepakatan bisa segera tercapai.

"Dia terikat kontrak dengan klub lain, itu hal yang rumit," kata Cerezo kepada Cadena Ser.

SIMAK JUGA: Diego Costa Tuduh Chelsea Sengaja Halangi Kepindahannya Ke Atletico Madrid

"Kami menghadapi hal tersebut secara tenang. Tapi selama Chelsea tidak menyepakati transfernya, Costa akan tetap menjadi pemain Chelsea. Tapi saya selalu optimistis."

Costa nampak tidak bugar dalam beberapa pekan terakhir tapi Cerezo tidak melihat itu sebagai masalah.

"Di saat liburan hal yang normal jika lemak sedikit bertambah tapi saya paham Costa adalah seorang profesional."

Iklan