Manuel Neuer Germany Algeria World Cup 06302014AFP

Manuel Neuer Main, Jerman Punya Kiper & Bek Sekaligus

Ottmar Hitzfeld menganggap setiap posisi di timnas Jerman sama pentingnya satu dengan yang lain, terutama terkait prospek mereka untuk mengawinkan gelar Piala Dunia 2014 dengan Euro 2016.

Namun, Hitzfeld secara khusus menekankan betapa krusialnya peran Manuel Neuer. Menurutnya, kehadiran kiper Bayern Munich ini memberikan keuntungan tersendiri bagi pasukan Joachim Low karena kemampuan kelas dunia Neuer sebagai kiper sekaligus bek.

“Bagi Jerman, setiap posisi sama pentingnya. Semua pemain harus berada di bentuk terbaik dan merupakan yang terbaik di posisinya. Jika tidak, mereka tentu tidak akan menjuarai Piala Dunia. Akan tetapi, Manuel Neuer adalah sebuah anugerah. Dia adalah seorang kiper, tetapi juga seorang bek,” tutur Hitzfeld kepada Omnisport, Kamis (9/6).

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Dia sangat kuat dalam mencegah situasi berbahaya. Memang ada banyak situasi di mana dia nyaris terkena batunya, seperti saat berbenturan keras dengan Gonzalo Higuain di final Piala Dunia. Dia sedikit terlambat tapi beruntung,” imbuhnya.

Eks pelatih Bayern Munich dan Borussia Dortmund ini menambahkan, “Dia bukan hanya jago dalam menjaga gawang, tetapi juga ketika memberi umpan. Ketika dia melihat ruang kosong, dia bisa beraksi layaknya seorang pemain outfield.”

Jerman akan mengawali partisipasi mereka di Euro 2016 dengan menghadapi Ukraina pada Minggu (12/6) esok di Lille. Die Mannschaft juga segrup dengan Polandia dan Irlandia di Grup C.

Iklan