Teddy Tjahyono - PersibFarabi/Goal

Manajemen Persib Bandung Tepis Kabar Okto Maniani


OLEH   FARABI FIRDAUSY

Persib Bandung kedatangan mantan pemain sayap timnas Indonesia, Okto Maniani, Rabu (17/1) kemarin. Okto sendiri mengakui bahwa dirinya berencana mengikuti latihan skuat arahan Roberto Carlos Mario Gomez.

Teddy Tjahyono selaku direktur utama PT Persib Bandung Bermartabat coba menjelaskan situasi tersebut. Pasalnya, kehadiran Okto bukan rencana dari manajemen dan tak jadi hal yang diharapkan oleh para suporter dari Maung Bandung.

"Memang sempat ada pembicaraan, tapi kami tidak mengundang Okto untuk datang ke Persib. Saya juga sama sekali tidak tahu jika dia datang. Sejauh ini tak ada niatan dari manajemen untuk menggaet Okto," ucap Teddy.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Saya pikir ada kesalahpahaman komunikasi dengan agennya. Soal status Okto di Persib tak lebih dari sekadar ikut menjalani latihan. Bukan berarti Persib akan merekrut Okto, kabar ini harus diluruskan," imbuhnya.

Sejauh ini perekrutan Persib kerap tak memuaskan Bobotoh, mulai dari rencana mengontrak Patrich Wanggai, hingga merekrut kembali Eka Ramdani dan Airlangga Sucipto. "Manajemen sama sekali tak akan meminang Okto," tegas Teddy.

Berusia 27 tahun, karier Okto memang cenderung naik-turun setelah bersinar bersama timnas Indonesia pada Piala AFF 2010. Arema FC menjadi tim besar terakhir yang dibela pemain asal Papua itu.

Iklan